Ini Fitur Terbaru Instagram di Tahun 2022
Ini fitur terbaru Instagram – Halo peeps! Siapa yang tidak kenal dengan aplikasi jejaring sosial Instagram. Instagram merupakan aplikasi untuk berbagi foto dan video. Aplikasi ini merupakan aplikasi berbagi foto yang sangat populer di kalangan anak kecil hingga dewasa.
Bagaimana tidak, Instagram merupakan aplikasi yang paling lengkap yang mana di Instagram kamu bisa membagikan foto dan video kamu sekaligus bisa melakukan chatting sesama pengguna Instagram lainnya.
Memang hal tersebut baru-baru saja dilakukan update oleh Instagram yang mana saja pertama kali dirilis Instagram hanya bisa sebagai tempat berbagi foto saja. Namun, mungkin hari Instagram semakin melakukan update yang sangat menarik yang mana tujuannya adalah menarik para pengguna pengguna baru.
Instagram sudah berdiri sejak tahun 2010 yang mana itu berarti aplikasi ini sudah berjalan selama 12 tahun. Kemudian pada tahun 2012 Facebook mengumumkan jika mereka telah mengambil alih Instagram dengan nilai sekitar 1 miliar dolar.
Nah, pada tahun 2022 ini instagram kembali melakukan update untuk fitur-fitur terbaru mereka. Penasaran bukan? Mari simak ulasan fitur terbaru Instagram dikutip dari situs Teknotuf.com di bawah ini ya.
Ini Fitur Terbaru Instagram
Ada 7 fitur terbaru di Instagram yang cukup menarik dan sangat membantu agar penggunanya lebih efisien baik dalam membalas pesan ataupun membagikan postingan.
- Membalas pesan meskipun sedang membuka Explore
Untuk fitur terbaru Instagram yang pertama yaitu kamu bisa membalas DM Instagram meskipun kamu sedang berada di eksplor. Nah, itu artinya kamu tidak perlu meninggalkan halaman feed atau eksplor.
Karena akan muncul bubble notif di atas dan kamu bisa langsung membalas chat darri notif tersebut. Jadi lebih mudah bukan?
- Membagikan kiriman dengan tombol share
Fitur Instagram yang kedua yaitu kamu bisa membagikan kiriman dengan menahan tombol share. Ketika kamu menahan tombol share tersebut maka akan muncul beberapa orang yang akan kamu bagikan.
Hal tersebut hanya berlaku orang-orang yang sering kamu kirimkan pesan atau dalam kata lain teman dekatmu.
- Adanya tampilan sedang online
Fitur ketiga yaitu di bagian pesan kamu akan melihat Siapa saja teman-temanmu yang sedang online di Instagram. Dengan begitu kamu akan mengetahui Siapa teman yang sedang online untuk kamu kirimkan pesan. Atau bisa juga digunakan untuk melihat Mengapa temanmu tidak membalas pesan.
Untuk teman-teman chatting-mu yang tidak online akan muncul tulisan di bagian chat mereka seperti “aktif 5 menit yang lalu”.
Wahhh, jadi lebih mudah ya peeps!
- Play, pause, re-play
Fitur berikutnya yaitu sudah terintegrasi dengan spotify, apple music, amazon music yang mana para pengguna Instagram bisa berbagi lagu favorit mereka dengan waktu kira-kira 15 sampai 30 detik.
Nantinya para pengguna lain juga bisa melihat dan mendengarkan langsung lagu tersebut dari chat Windows mereka.
- Mengirimkan pesan diam-diam
Fitur berikutnya untuk chatting yaitu ketika kamu mengetik “@silent” halaman cat maka para pengguna bisa mengadakan pesan tanpa adanya notifikasi.
Hal tersebut juga berguna untuk kamu yang mungkin ingin mengirimkan pesan pada malam hari yang mana notifikasinya takut mengganggu orang lain.
- Tema lo-fi
Fitur ke-6 yaitu pengguna bisa merubah tema obrolan mereka menjadi Lopi yang akan membuat percakapan mereka terasa lebih pribadi.
- Membuat polling grup
Fitur terbaru Instagram yang terakhir yaitu polling Group. Fitur yang satu ini bisa membuat polling di dalam grup chat yang mana fitur ini diadaptasi dari messenger.
Akhir Kata
Mungkin kamu Sempat berpikir Mengapa fitur-fitur Instagram hampir menyerupai fitur yang dimiliki oleh WhatsApp atau Messenger. Hal tersebut dikarenakan Facebook sudah membeli saham Instagram sehingga mereka juga menjadi pengembang aplikasi yang satu ini. Maka dari itulah fitur yang ada di Facebook atau WhatsApp juga dimasukkan ke dalam Instagram.
Meski demikian tentu saja fitur-fitur tersebut akan lebih membantu para penggunanya termasuk kita semua yang hobi membagikan foto atau video berdurasi pendek ataupun panjang. Kamu juga bisa menambahkan filter dan melakukan panggilan video di Instagram.
Jadi, Instagram sekarang disebut aplikasi berbagi foto atau aplikasi chatting ya?
Itu informasi yang bisa kami berikan mengenai ini fitur terbaru Instagram yang bisa kamu lihat di atas. Semoga apa yang kami sampaikan di atas bisa memberikan informasi yang bermanfaat untuk teman-teman semua.
Jangan lupa share ke teman-teman kamu dan tinggalkan ketik dan saran supaya kami bisa terus memberikan informasi ter-update setiap harinya.
Terimakasih, semoga membantu!
Diposting pada : Senin, 27 Juni 22 - 05:20 WIB
Dalam Kategori : INSTAGRAM, APLIKASI